Sistem Informasi Desa di Kecamatan Takisung

Main Article Content

herpendi herpendi

Abstract

Takisung merupakan sebuah kecamatan yang ada di Kabupaten Tanah Laut. Kecamatan Takisung meliputi 12 (dua belas) desa. Informasi berkenaan dengan kepengurusan kependudukan didapatkan dengan datang langsung ke kantor desa atau ke kecamatan, begitu pula dengan segala bentuk formulir kelengkapan berkas kepengurusan kependudukan. Sistem yang sedang berjalan juga menjadikan lambannya proses penyampaian informasi oleh pihak desa atau kecamatan ke para penduduk, yaitu dari camat ke kepala desa kemudian ke ketua RT/RW barulah sampai ke penduduk. Proses seperti ini tidak jarang menjadikan informasi kurang akurat hingga ke objek yang terakhir mendapatkan informasi. Di era teknologi yang semakin maju ini sebuah sistem informasi berbasis website bisa diterapkan di kecamatan Takisung untuk mengatasi kendala-kendala diatas. Dengan adanya sistem informasi desa di kecamatan Takisung masyarakat bisa secara langsung mengkases berbagai macam informasi yang disajikan. Begitu pula dengan para pimpinan desa bisa secara langsung memberikan maupun memperbarui informasi terkait desa yang mereka bina. Segala bentuk informasi mengenai kepengurusan kependudukan bisa diakses di laman sistem informasi desa. Dokumen-dokumen dan formulir yang berkenaan dengan kependudukan juga bisa diunduh di laman sistem informasi desa.

Article Details

Section
Articles

References

Adelia, S. J. (2011). Implementasi Customer Relationship Management (CRM) pada Sistem Reservasi Hotel Berbasis Website dan Desktop. Jurnal Sistem Informasi, 113-126.
Antonio, H. d. (2012). Rancang Bangun Sistem Informasi Administrasi Informatika (SI-ADIF). ELKHA.
Binarso. (2012). Pembangunan Sistem Informasi Alumni Berbasis Web pada Program Studi Teknik Informatika Universitas Diponegoro. Journal Of Informatics and Technology, 72-84.
Christianti, M. .. (2010). Aplikasi Pemesanan Kamar Serta Pengelolaan Data Kamar Secara Mobile pada Hotel Le Beringin. Jurnal Sistem Informasi, 123 - 140.
Doro, E. .. (2009). Analisis Data dengan Menggunakan ERD dan Model Konseptual Data Warehouse. Jurnal Informatika, 71-85.
Hendrajati, A. W. (2013). Rekayasa Perangkat Lunak Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) pada Polrestabes Semarang. Udinus.
Hermansyah. (2015). Peran Kepala Desa Dalam Pelaksanaan Pembangunan Kecamatan Tana Lia Kabupaten Tana Tidung. eJournal Pemerintahan Integratif, 351 - 362.
Juniarta, D. d. (2013). Perancangan Sistem Informasi Pelaporan Monografi Berbasis Web. Speed Sentra Penelitian Engineering dan Edukasi , 1979.
Ramadhani, S. d. (2013). Rancang Bangun Sistem Informasi Geografis Layanan Kesehatan di Kecamatan Lamongan dengan PHP MySQL. Teknika.
Silvana, M. d. (2015). Analisis Proses Bisnis Sistem Pembuatan Surat Perintah Perjalanan Dinas Kantor Regional II PT. Pos Indonesia. TEKNOSI , 2476.
Suhardi. (2015). Pemahaman Manajemen Pedesaan Pada Perangkat Desa di Wilayah Kecamatan Semen Kabupaten Kediri. Fekon.